JAKARTA — Karang Pamitran Nasional 2023 dilakukan sebagai upaya untuk mendukung peningkatan kualitas Pembina Pramuka agar memiliki wawasan yang luas tentang proses pembinaan di Gerakan Pramuka, pemahaman yang baik tentang fundamental kepramukaan, serta memiliki kompetensi, keterampilan dan inovasi melalui metode berbagi pengalaman
praktik baik dari para Pembina Pramuka di seluruh Indonesia.
Karang Pamitran Nasional Tahun 2023 (KPN 2023) dilaksanakan pada tanggal 3 sampai dengan 8 Juli 2023 di Bumi Perkemahan dan Graha Wisata (Buperta) Cibubur, Jakarta Timur.
Kegiatan ini melibatkan peserta utusan Kwartir Cabang yang dihimpun dalam Kontingen Daerah dan dipimpin oleh Pimpinan Kontingen Daerah (Pinkonda) dari Unsur Kwartir Daerah Gerakan Pramuka.
Kemudian juga peserta dari Gudep Perwakilan RI di Luar Negeri dipimpin oleh Ka Gudep KBRI/KJRI setempat diperkirakan sebanyak 40 orang. Serta Peserta dari National Scout Organization (NSO) berasal dari negara sahabat yang telah memiliki hubungan diplomatik dengan Indonesia.
Adapun perlengkapan yang harus dibawa adalah sebagai berikut,
- Pakaian : Seragam Pramuka (PDH), olah raga, pakaian adat dan pakaian harian.
- Alat Pelindung Diri (APD); masker, hand sanitizer, dll.
- Perlengkapan alat tulis.
- Alat komunikasi (smartphone/handphone).
- Obat-obatan pribadi yang biasa digunakan.
- Perlengkapan ibadah.
- Perlengkapan mandi.
- Tenda tidur personal.
- Alat makan pribadi, dan tumbler.
- Perlengkapan standar sesuai kegiatan golongan PBK, Pamong Saka, Pembina
Sako serta Pembina Berprestasi. - Senter.
- Jas hujan/ponco.
- Matras tidur.
- Kantong tidur (sleeping bag).
Kemudian peserta juga diminta untuk menyiapkan perlengkapan kegiatan sesuai yang tercantum di Petunjuk Teknis kegiatan. (cst)